Bandell Lighting Dinobatkan Jadi Orang Tua Asuh Buaya di KBS

oleh -798 Dilihat

PEDULI- Direktur PT Sarana Karya Solusindo, Reza Kurniawan (kaos biru) berfoto bersama jajaran manajemen PD Taman Satwa Kebun Binatang Surabaya (KBS).

 

SIDOARJOSATU– Perusahaan Bandell Lighting rutin melaksanakan program Coorporate Social Responsibility (CSR). Terbaru, perusahaan yang membidangi Penerangan Jalan Umum (PJU) itu menjadi orang tua asuh buaya di Kebun Binatang Surabaya (KBS).

Sebelumnya, perusahaan di Sidoarjo itu selalu berkontribusi dalam membangkitkan perekonomian masyarakat. Di antaranya dalam program-program sosial melalui Crisis Center Duafa Masjid dan beberapa program sosial lainnya.

“Kali ini Bandell Lighting ikut serta menjaga kelestarian satwa-satwa di KBS. Program ini sekaligus sebagai kepedulian perusahaan pada lembaga konservasi hewan di Jatim,” kata Direktur PT Sarana Karya Solusindo, Reza Kurniawan, Rabu (7/4).

Reza mengungkapkan, Bandell Lighting dinobatkan menjadi orang tua asuh buaya di KBS. Karena itu, manajemen memiliki kewajiban menjaga asupan gizi dan makanan buaya di KBS. Bandell Lighting juga mendapatkan sertifikat yang ditandatangani Direktur Utama PD Taman Satwa Kebun Binatang Surabaya, Choirul Anwar.

“Kami harus bisa memastikan agar buaya selalu sehat dan mendapatkan perawatan, serta mengkonsumsi asupan pangan yang layak,” ungkapnya.

Menurutnya, program orang tua asuh ini merupakan program baru dari KBS. Tujuannya mengangkat kesejahteraan dan kelestarian fauna serta flora di lingkungan KBS.

“Karena diakui atau tidak KBS merupakan salah satu lingkungan konservasi hewan dan tumbuhan di Jawa Timur,” tegasnya.

Karena itu, Reza meyakini bersama KBS dan Pemkot Surabaya, Bandell Lighting otomatis bakal ikut bergotong-royong dan berkolaborasi untuk membangun, merawat, menjaga aset dan  mensejahterakan masyarakat kota.

“Bentuk CSR Bandell Lighting sebagai komitmen perusahaan untuk tetap memberikan kepedulian terhadap lingkungan sekitar,” terangnya. (SS-3/er)

No More Posts Available.

No more pages to load.