Bupati Sidoarjo Serahkan Simbolis Santunan 1.500 Anak Yatim Dari SPN PT. Ecco

oleh -106 Dilihat

 

SIDOARJO – Santunan kepada 1500 anak yatim di Sidoarjo dilakukan Serikat Pekerja Nasional (SPN) PT. Ecco Indonesia. Mereka berasal dari 23 yayasan panti asuhan yang di Kabupaten Sidoarjo. Penyerahan santunan dilakukan secara simbolis oleh Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali, S.IP di pendopo Delta Wibawa Kabupaten Sidoarjo, Minggu 02 April 2023.

Hadir dalam penyerahan itu Ketua SPN PT. Ecco Indonesia Eko Purwantoro, ST, serta Pj. Sekda Sidoarjo Andjar Surjadianto dan beberapa kepala dinas terkait.

Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali menyambut baik kegiatan yang rutin digelar SPN PT. Ecco Indonesia. Apalagi digelar di bulan suci Ramadhan. Ia berharap santunan seperti ini dapat terus dilakukan.

“Jangan sampai acara yang sudah bagus dan Istiqomah seperti ini kemudian berhenti,”pesan bupati.

Bupati Muhdlor sendiri mempersilahkan pendopo Delta Wibawa digunakan untuk kegiatan semacam ini. Dikatakannya pendopo menjadi bagian dari rumah masyarakat Sidoarjo. Oleh karenanya siapapun dapat menggelar kegiatan yang baik bagi masyarakat Sidoarjo.

“Komitmen kami agar pendopo ini menjadi rumah yang ramah bagi seluruh masyarakat Sidoarjo, siapapun itu maka selama izin untuk membuat acara dan acaranya itu baik untuk Kabupaten Sidoarjo maka tidak ada alasan bagi bupati dan beserta semua jajaran untuk menolak acara itu termasuk acara seperti ini,” ucapnya.

Bupati akan selalu mendukung kegiatan yang baik oleh SPN PT. Ecco Indonesia. Menurutnya acara seperti ini akan membawa keberkahan tersendiri bagi Kabupaten Sidoarjo. Doa anak-anak yatim selalu ditunggunya untuk menjadikan Kabupaten Sidoarjo Baldatun Toyyibatun Warobbun Ghofur. Oleh karenanya sekali lagi ia berharap  acara seperti ini setiap tahun bisa kontinyu diselenggarakan di Kabupaten Sidoarjo.

“Selama acara tersebut kemudian bisa memberikan keberkahan bagi Kabupaten Sidoarjo Saya jamin SPN buat acara apapun di Kabupaten Sidoarjo kami jamin akan terus ada sekian tahun ke depan,” katanya.

“Terima kasih semua, semoga ini menjadi penguat kita semua, menjadi penguat bagi SPN, membawa keberkahan juga bagi SPN beserta semua jajarannya yang hadir sehingga teman-teman SPN dalam bekerja berkah selamat,” pungkasnya.

Sementara itu Ketua SPN PT. Ecco Indonesia Eko Purwanto juga menyampaikan terima kasih kepada  Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali yang telah memberikan izin dan dukungan atas penyelenggaraan kegiatan kali ini. Ucapan terimakasih disampaikannya kembali kepada bupati Muhdlor yang telah bersedia hadir di tengah-tengah ribuan anak yatim.

“Terima kasih bapak bupati atas kehadirannya, saya memohon kepada adik-adik sekalian agar mendoakan bapak bupati senantiasa diberikan kesehatan, panjang umur sehingga dapat senantiasa melanjutkan tugas-tugas beliau dalam rangka membangun Sidoarjo ke depan yang lebih baik lagi,”sampainya.

Dikatakannya acara kumpul bersama anak-anak yatim seperti ini dapat kembali diselenggarakan setelah vakum selama masa Pandemi Covid-19. Meski masa pandemi kemarin tetap diselenggarakan namun hanya dihadiri oleh beberapa perwakilan Yayasan Panti asuhan saja.

“Mudah-mudahan kegiatan ini bisa berkelanjutan baik di tahun yang sama maupun tahun yang akan datang, tentunya bersama-sama dengan kawan-kawan sahabat yatim, selain itu kami  memohon doa restunya semoga kawan-kawan sahabat yatim yang memberikan semua bantuan khususnya bagi teman-teman dari karyawan PT. Ecco Indonesia bisa selalu terus melanjutkan kegiatan ini, sayang kepada anak-anak yatim sebagaimana perintah agama Islam,” katanya.

Dalam acara tersebut selain pemberian santunan juga diisi dengan bersholawat.  Al Ustadz As-Sayyid Zulfikar Basyaiban Al-Iddrisi beserta putrinya Syarifah Veve Zulfikar Basyaiban Al-Iddrisi diundang untuk mengajak anak-anak yatim bersholawat bersama.(cles)

No More Posts Available.

No more pages to load.