Bupati Sidoarjo Tinjau Tambak Kalanganyar yang Tenggelam Selama 10 Tahun: “Mudah-mudahan Bisa Kembali Seperti Dulu

oleh
Foto : Bupati Sidoarjo, H. Subandi saat

SIDOARJOSATU.COM — Sepuluh tahun sudah petani tambak di Desa Kalanganyar, Kecamatan Sedati, Kabupaten Sidoarjo, tidak lagi dapat membudidayakan ikan. Tambak-tambak mereka telah berubah menjadi hamparan laut akibat jebolnya tanggul karena banjir rob satu dekade silam.

Kini, sisa-sisa pohon bakau menjadi penanda bahwa kawasan yang tergenang air laut itu pernah menjadi lahan produktif. Para petani hanya bisa pasrah melihat tambaknya tenggelam tanpa bisa berbuat banyak terhadap kondisi alam yang tidak bisa dikendalikan.

Menyikapi kondisi tersebut, Bupati Sidoarjo, H. Subandi, turun langsung ke lokasi pagi tadi, Jumat (30/5/2025), bersama Dandim 0816 Sidoarjo Letkol Inf Dedyk Wahyu Widodo dan Kepala Dinas PU Bina Marga dan SDA Sidoarjo, Dwi Eko Saptono. Rombongan harus menggunakan tiga perahu untuk mencapai muara Curah Ombo dari Sungai Kalitikung, yang memakan waktu hampir satu jam.

“Kita telah mitigasi, mudah-mudahan kita bisa mengembalikan tambak ini lagi, tidak menjadi laut seperti ini,” ujar Bupati H. Subandi usai meninjau lokasi.

Ia menyatakan keprihatinannya atas kondisi tersebut dan menyebutkan adanya potensi abrasi yang dapat semakin memperluas kerusakan bila tidak segera ditangani.

“Jika ini terus dibiarkan, tanggul-tanggul tambak lain juga akan tergerus. Akan terkikis sedikit demi sedikit oleh gelombang laut,” kata Subandi.

Bupati Subandi menyampaikan akan mengambil langkah konkret. Pemkab Sidoarjo berencana menganggarkan pengadaan alat berat excavator PC 250 amphibi dalam Perubahan Anggaran Keuangan (PAK) tahun ini guna membangun kembali tanggul-tanggul tambak.

“Mudah-mudahan nanti dari provinsi juga membantu kita bahu-membahu menyelesaikan tambak yang seperti ini, kita juga akan berkoordinasi dengan kementerian,” harapnya.

Ia juga meminta dukungan dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur serta Kementerian Kelautan dan Perikanan RI untuk bersama-sama memulihkan sekitar 2.000 hektar lahan tambak yang kini menjadi genangan laut.

“Kita mengharapkan bantuan bersama Gubernur. Bupati Sidoarjo bersama-sama menyelesaikan persoalan tambak yang sudah sepuluh tahun belum selesai,” tambahnya.

Dengan kerja sama lintas sektor dan dukungan dari pemerintah pusat, diharapkan tambak-tambak di Kalanganyar bisa kembali menjadi sumber kehidupan bagi masyarakat setempat, seperti dahulu kala. (Had).

No More Posts Available.

No more pages to load.