Pengabdian Kepada Masyarakat, Sebagai Motivasi drg. H Anang Suhari Untuk Terjun ke Dunia Politik

oleh -186 Dilihat

 

Foto: drg H Anang Suhari (Baju putih) siap geluti dunia politik

SIDOARJO – Berkiprah di dunia politik tidak pernah terbayang sebelumnya dalam benak drg H Anang Suhari. Profesi dokter yang dijalaninya puluhan tahun sangat dinikmatinya.

Jiwa berpolitiknya timbul setelah keluarga memberikan dorongan untuk meluaskan pengabdiannya kepada masyarakat, ditambah lagi darah politik yang mengalir dari sang ayah ikut menguatkan tekatnya untuk terjun dalam dunia politik.

“Keterkaitan emosional dengan ayah dan dorongan dari keluarga secara tidak sadar menumbuhkan keinginan menjadi seorang politisi,” ungkapnya saat ditemui di ruang prakteknya, Rabu 22 Maret 2023.

Sejatinya, pria pemilik Showroom di kawasan Candi tersebut selain berprofesi sebagai dokter, dirinya juga pernah menjabat sebagai Kepala Desa Kepatihan Kecamatan Tulangan. Dari pengalaman itulah yang menguatkan hasratnya untuk berpolitik.

Hasrat berpolitiknya semakin menguat, tatkala dirinya menjalin komunikasi bersama sahabat karibnya ketua DPC PKB Sidoarjo H. Subandi yang juga mantan Kades di Kecamatan Sedati itu.

“Abah Bandi, sangat memotivasi saya untuk terjun ke dunia politik, beliau itu benar-benar berangkat dari bawah yakni sebagai Kades, kemudian terpilih sebagai Anggota DPRD Sidoarjo dan sekarang menjadi Wabup,”ucap H Anang yang merupakan menantu pengusaha rokok terbesar di Tanggulangin itu.

Dan kini, dirinya mulai belajar untuk banyak berinteraksi dengan orang banyak. Anang mulai beralih dari manusia tangan belajar menjadi manusia mulut.

“Kalau bisanya saat bekerja saya selalu menggunakan sarung tangan dan mulut tertutup masker. Sekarang harus mulai berani berinteraksi dengan banyak orang untuk pemilu 2024 nanti,” tuturnya.

Untuk  memuluskan langkah politiknya, drg H Anang Suhari bergabung dengan Partai Kebangkitan Bangsa, dan siap maju dalam pencalonan legeslatif bersama partai terbesar di Sidoarjo ini pada Pemilu 2024.

“Saya sudah mantap untuk maju pada Pileg 2024 bersama PKB, dan Alhamdulillah kemarin telah mengikuti Uji Kelayakan Dann Kepatutan (UKK) Bakal Calon Legislatif (Bacaleg),”tegasnya. (cles)

No More Posts Available.

No more pages to load.