Ratusan Warga Madura di Sidoarjo Bulatkan Tekad Menangkan Mas Iin-Abah Edy di Pilkada 2024

oleh -61 Dilihat
Foto : Masyarakat Madura yang tinggal di Sidoarjo menggelar deklarasi dukungan untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo, Achmad Amir Aslichin-Edy Widodo (SAE), di Lesehan Joyo pada Kamis, (10/10/2024) malam.

SIDOARJOSATU.COM – Ratusan masyarakat Madura yang tinggal di Sidoarjo menggelar deklarasi dukungan untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo, Achmad Amir Aslichin-Edy Widodo (SAE), di Lesehan Joyo pada Kamis, (10/10/2024) malam. Dukungan ini menjadi simbol komitmen warga Madura untuk memenangkan paslon nomor urut 02 dalam pemilihan kepala daerah mendatang.

Koordinator warga Madura di Sidoarjo, H Wawan, menegaskan ribuan masyarakat Madura yang saat ini sudah menjadi warga Sidoarjo sudah bulat siap memenangkan Pasangan SAE.

Dukungan ini, lanjut Wawan, datang dari berbagai kalangan termasuk pedagang kaki lima (PKL) dan pelaku UMKM, yang percaya bahwa pasangan Achmad Amir Aslichin – Edi Widodo mampu memberikan perhatian lebih kepada mereka.

Baca juga : Cangkrukan Bareng Ratusan Warga, Cabup-Cawabup Sidoarjo Mas Iin-Abah Edy Tampung Aspirasi Soal Pengelolaan Sampah

“Kami yakin dedikasi, pengalaman yang dimiliki Mas Iin akan mampu membawa perubahan bagi Sidoarjo,” ungkap Wawan.

Sementara, Calon Bupati Sidoarjo, Achmad Amir Aslichin, yang akrab disapa Mas Iin, menyampaikan apresiasi tinggi atas dukungan yang diberikan oleh masyarakat Madura.

“Kita paham dengan komitmen yang dimiliki oleh warga Madura, semoga dukungan yang diberikan menjadi berkah bagi pasangan SAE,” ucapnya.

Mas Iin menambahkan bahwa pencalonannya bersama Abah Edy adalah panggilan hati untuk memajukan Sidoarjo. Dengan pengalaman selama hampir 22 tahun berkhidmat di PKB, ia percaya bahwa dedikasi dan pengalaman tersebut akan menjadi modal untuk merubah Sidoarjo menjadi lebih maju dan bermartabat.

“Tentu restu dan dukungan dari para kiai alim ulama serta mantan Bupati Sidoarjo semakin memantapkan langkah Pasangan SAE memenangkan Pilkada ini,” tegasnya.

Dukungan masyarakat Madura ini menunjukkan kekuatan dan persatuan dalam upaya mencapai perubahan yang diinginkan bagi Kabupaten Sidoarjo. (Had).

No More Posts Available.

No more pages to load.