Sah, Pilkades Tidak Molor Lagi, TPS Ditambah

oleh -1909 Dilihat

TIDAK DITUNDA: Rapat persiapan pilkades yang dipimpin Pj Bupati Sidoarjo Hudiyono (dua dari kanan) di Pendapa Delta Nugraha.

 

SIDOARJOSATU- Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (pilkades) di Sidoarjo tetap dilaksanakan pada Minggu, 20 Desember 2020. Hingga kini persiapan yang dilakukan oleh Pemkab Sidoarjo sudah mencapai 95 persen.

Ada sejumlah aturan yang diubah terkait upaya pencegahan penyebaran Covid-19. Di antaranya penambahan TPS. Pemilih di TPS akan dibatasi serta tidak lebih dari 500 orang. Untuk itu jumlah TPS bakal ditambah.

Rapat persiapan pilkades juga terus dilakukan agar pesta demokrasi di tingkat desa berlangsung aman dan nyaman. Seluruh camat dan kepala OPD yang terlibat dalam pelaksanaan pilkades dikumpulkan di Pendapa Delta Nugraha, Senin (14/12).

Rapat yang dihadiri Penjabat (Pj) Bupati Sidoarjo Hudiyono tersebut agar pilkades tidak menjadi salah satu sumber penyebaran virus corona.

“Jumlah TPS di tiap desa penyelenggara pilkades akan ditambah. Itu untuk mengurai kerumunan yang dikhawatirkan terjadi,” katanya.

Hudiyono mengatakan, Pemkab Sidoarjo akan menambah anggaran pilkades sebagai konsekuensi adanya tambahan TPS tersebut. Dari semula Rp 27 miliar akan ditambah sekitar Rp 13 miliar.

“Akan langsung kita salurkan ke desa karena desa selaku pelaksana,” ujarnya.

Dirinya berharap pelaksanaan pilkades nantinya sukses. Partisipasi masyarakat lebih meningkat dibandingkan dengan pelaksanaan pilkada bupati dan wakil bupati Sidoarjo beberapa hari lalu. “Target 80 (persen) lah,” ucapnya. (SS-3/er)

No More Posts Available.

No more pages to load.