Dukung Ketum AHY, Kader Partai Demokrat Sidoarjo Siap Kawal ke KemenkumHAM

oleh -2056 Dilihat

Kader Partai Demokrat Sidoarjo Dedi Irwansyah

 

SIDOARJOSATU– Kader Partai Demokrat Sidoarjo tetap dengan tegas menyatakan Ketua Umum Partai Demokrat yang sah sesuai AD/ART partai adalah Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Bahkan kader berlambang Mercy tersebut siap mendatangi kantor Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) di Jakarta untuk mengawal AHY.

Hal itu dilakukan karena adanya polemik KLB Partai Demokrat di Deli Serdang yang mengukuhkan Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat.

“Ketua Umum Partai Demokrat yang sah ya Mas AHY. Kami siap datang ke Jakarta untuk mempertahankan martabat Partai Demokrat,” tegas kader Partai Demokrat Sidoarjo, Dedi Irwansyah MM, Selasa (9/3) sore.

Dia mengungkapkan, bersama ratusan kader Partai Demokrat Sidoarjo siap mengawal Ketua Umum AHY menyambangi KemenkumHAM. Loyalitas itu ditunjukkan karena kader di Sidoarjo tidak ingin Demokrat dipecah belah.

“Ketua Umum Mas AHY dan para pengurus 34 DPD berencana menyerahkan surat penolakan Kongres Luar Biasa (KLB) Demokrat di Deli Serdang, Sumatera Utara. Ini merupakan salah satu bentuk perlawanan kami (kader Partai Demokrat Sidoarjo, red) untuk mempertahankan martabat Partai Demokrat dari kudeta Moeldoko,” jelasnya.

Menurutnya, kader Partai Demokrat Sidoarjo juga ingin membuktikan Partai Demokrat yang legal di KemenkumHAM. Pihaknya juga akan melaporkan bahwa ada pertemuan politik yang tidak memenuhi syarat formal sesuai AD/ART yang akhirnya menunjuk Moeldoko sebagai ketua. (SS-3/er)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.