Jelang Natal, Tim Gegana Polda Jatim Lakukan Penyisiran dan Sterilisasi 10 Gereja di Sidoarjo

oleh -1053 Dilihat

 

Sidoarjosatu.com – Tim penjinak bom Gegana Polda Jatim melakukan penyisiran dan sterilisasi 10 gereja di Kabupaten Sidoarjo. Hal tersebut dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman para jemaat yang akan menjalankan misa Natal 2023, Minggu (24/12/2023).

Diantaranya, di Gereja Katolik Santa Maria Annuntiata di Jalan Monginsidi, Kecamatan Sidoarjo. Selanjutnya, GKI (Gereja Kristen Indonesia) Sidoarjo di Jalan Trunojoyo, Kecamatan Sidoarjo dan lainnya.

Kasubag Dalops Polresta Sidoarjo AKP Sugeng Tri Hariyanto mengatakan, aparat gabungan dari Polresta Sidoarjo dan Satbrimob Polda Jatim melaksanakan sterilisasi di 10 gereja yang ada di Kabupaten Sidoarjo.

“Tujuh gereja di Sidoarjo Kota, dua gereja di Kecamatan Gedangan dan satu gereja di Kecamatan Waru. Nanti kalau waktunya memungkinkan akan dilanjutkan ke yang lainnya,” ujarnya.

Dia mengungkapkan, untuk menjaga keamanan gereja saat Natal tahun ini, telah disebar sekitar 600 personel Polresta Sidoarjo dan jajaran, dengan melibatkan dukungan personel dari TNI Kodim 0816 Sidoarjo.

Menurutnya, sterilisasi dilakukan mulai dari lokasi parkir, depan gereja, pintu masuk gereja, taman di sekitar gereja, hingga bagian dalam sampai altar.

Selain itu, pemeriksaan dilakukan di pot-pot bunga bahkan tempat sampah. Hal tersebut untuk menjamin rasa aman dan nyaman kepada jemaat yang akan menjalankan misa Natal.

“Untuk sterilisasi yang sudah kami lakukan di beberapa gereja, dinyatakan aman. Tidak ditemukan barang-barang atau benda-benda mencurigakan,” tegasnya.

Dalam pengamanan kali ini, pihaknya menerjunkan delapan tim jibom (penjinak bom) dari Satbrimob Polda Jatim, tiga personel unit K-9 dan empat anggota Polresta Sidoarjo.

Selain itu, dua anjing pelacak juga terlibat dalam sterilisasi gereja. “Semua sudut kami lakukan pemeriksaan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi para jemaat yang akan melakukan ibadah saat Hari Raya Natal,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Gereja GKI Dedik Yusak menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada pihak keamanan dari tim jibom dari Satbrimob Polda Jatim dan Polresta Sidoarjo yang sudah melakukan sterilisasi di GKI Sidoarjo.

“Hal yang baik, keamanan Natal dan tahun baru supaya tetap terjaga di Kabupaten Sidoarjo,” tandasnya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.