SIDOARJO – Perlintasan kereta api tanpa palang pintu Desa Sumokali Kecamatan Candi kembali memakan korban. Seroang pengendara motor bernama Giniati (56), warga Desa Tenggulunan, Kecamatan Candi, Sidoarjo meregang nyawa setelah tertabrak Kereta Api Jenggala jurusan Sidoarjo Mojokerto, Senin 3 April 2023.
Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, korban yang saat itu mengendarai sepeda motor Honda Vario nopol W 2179 NDU melaju dari arah Utara ke Selatan. Saat melintas di perlintasan tanpa palang pintu Sumokali, Kereta Api Jenggala tengah melaju dari arah Timur. Korban bersama dengan motornya tertabrak dan sempat terseret hingga beberapa meter.
“Sebenarnya, warga sekitar sudah meneriaki korban kalau ada kereta lewat, tapi korban tetap melaju,”ungkap Kapolsek Candi Kompol Soegeng Prajitno.
Dikatakannya, akibat kecelakaan tersebut, korban meninggal dunia di lokasi dan jenazahnya langsung dievakuasi ke RSUD Sidoarjo untuk dilakukan otopsi.
“Kendaraan korban kita amankan untuk barang bukti,”tegasnya. (cles)