Babinsa Koramil 0816/16 Waru Tingkatkan Kapasitas Linmas Melalui Program Wasbang

oleh -51 Dilihat

 


SIDOARJOterkini – Babinsa Koramil 0816/16 Waru memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada anggota Linmas (Perlindungan Masyarakat) wilayah Kecamatan Waru. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Puri gendis Mojokerto. Minggu, (17/12/2023).

Babinsa Pepelegi Pelda Puji Suyanto mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan tersebut untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas anggota Linmas dalam mendukung tugas dan fungsinya di lingkungan.

“Materi Wasbang yang diberikan untuk memperkuat peran dan kontribusi Linmas dalam menjaga keamanan serta menghadapi kejadian darurat di desa,”ungkapnya.

Dikatakannya, anggota Linmas merupakan garda terdepan dalam menghadapi berbagai kejadian darurat, keamanan dan ketertiban di lingkungan desa.

“Diharapkan dengan materi yang diberikan, kapasitas dan ketrampilan anggota Linmas akan bertambah,”ujarnya.

Selain itu lanjutnya, keberadaan Linmas merupakan mitra kerja Babinsa dalam menjadikan situasi desa tetap kondusif dan nyaman, yang siap mendukung pelaksanaan pembangunan di desa.

“Kegiatan pelatihan ini merupakan bagian dari komitmen Babinsa dalam mendukung pembangunan masyarakat yang aman, tertib dan harmonis, Serta bersama-sama menjaga keamanan lingkungan desa.(cles)

No More Posts Available.

No more pages to load.