Ikadi Sidoarjo Gelar Istigotsah dan Penggalangan Dana untuk Palestina

oleh -1333 Dilihat

PEDULI: Ikadi PD Sidoarjo mengadakan istigotsah kubro dan penggalangan dana untuk bantu warga Palestina.

 

SIDOARJOSATU– Konflik yang terjadi antara Israel dan Palestina mengakibatkan banyak korban jiwa. Mayoritas yang meninggal adalah warga Palestina akibat perang tersebut. Menindaklanjuti peristiwa itu, Ikatan Dai Indonesia (Ikadi) Pengurus Daerah (PD) Sidoarjo mengadakan istigotsah kubro dan penggalangan dana untuk Palestina.

Ketua Ikadi PD Sidoarjo H Agus Yunib Anwaruddin mengatakan, kemerdakaan adalah hak segala bangsa. Oleh sebab itu penjajahan di atas dunia harus dihapuskan. Hal itu sesuai amanah dari konstitusi dalam pembukaan UUD 45.

“Palestina adalah 1 dari 10 negara pertama di dunia yang mengakui kemerdekaan Indonesia,” ujarnya.

Menurutnya, Palestina adalah negeri para nabi. Di sana terdapat Masjidil Aqsha yang jadi kiblat pertama umat Islam. Di sana tempat Nabi Muhammad SAW Isra’ dan juga masjid yang diperintahkan untuk dikunjungi selain Masjidil Haram di Makkah dan Masjid Nabawi di Madinah.

“Umat Islam yang beriman adalah bersaudara maka kewajiban kita untuk saling membantu saudara lainnya ketika mendapat musibah. Mereka ibarat satu bangunan yang harus saling mengokohkan dan satu tubuh yang saling merasakan,” ucapnya.

Agus menambahkan, perolehan sementara komitmen donasi sekitar Rp 21 juta transfer ke KNRP, 1 buah cincin dan 1 buah motor Yamaha NMax tahun 2019. Motor tersebut sudah ditawar dengan sistem lelang senilai Rp 24 juta.

Dia mengungkapkan, hingga sekarang masih membuka kiriman bantuan melalui nomor rekening donasi palestina yang bisa ditransfer. Salah satunnya BSI/BSM (451) Rek VA 98185 04 016 000024 an KNRP Jatim-Sidoarjo. Donasi dan lelang akan ditutup hingga Minggu 23 Mei 2021 pukul 08.00.

“Semoga ikhtiar kecil ini bisa membantu warga Palestina yang sedang kesusahan,” pungkasnya. (SS-3/er)

No More Posts Available.

No more pages to load.